Gambar di atas adalah grafik penggunaan prosesor komputer ketika menjalankan Javascript Performance Testing di situs http://dromaeo.com. Sepintas terlihat bahwa Firefox mampu menjalankan tes tersebut dengan waktu paling cepat.
Tapi tunggu dulu, berikut ini adalah hasil ketika saya menjalankan tes ini:
- Firefox 2.0.0.13 → 14432,20 mili second
- Opera 9.24 → 7896,80 mili second
- Internet Explorer 6 → Laptop hang!
Ketika menjalankan tes di IE6, mesin hang selama lebih dari dua menit dan terpaksa saya matikan IE6 dari Task Manager.
Lalu kenapa grafik Firefox terlihat lebih pendek? Menurut saya, hal tersebut dikarenakan Firefox memakan semua memori yang ada sehingga prosesor tidak menyisakan tenaga untuk menuliskan/menggambar grafik. Saya mengambil kesimpulan ini karena ketika saya menjalankan tes menggunakan Firefox, saya kesulitan untuk menjalankan aplikasi lainnya (megap-megap) sedangkan ketika menjalankan tes ini di Opera, saya masih bisa menggunakan aplikasi lainnya dengan lancar.
FYI, mesin yang saya gunakan untuk menjalankan tes ini adalah Intel Pentium M 1,73 Ghz dengan 1GB RAM. Silahkan Anda coba melakukan testing serupa dengan mesin dan browser kesayangan Anda ^_^
Leave a Reply